Traveling itu gak harus Mahal. Simak 8 Tips Menghemat Biaya Traveling Kamu

Cara Menghemat Biaya Traveling,- Jalan-jalan/traveling memang menjadi sebuah kegiatan wajib bagi banyak orang belakangan ini. Ditengah sesaknya aktivitas manusia modern yang kebanyakan dari waktunya digunakan untuk bekerja. Tentu saja Mengistirahatkan diri dengan berlibur barang 1-3 hari menjadi pilihan utama, sekedar untuk melepas penat, merefresh tubuh atau menikmati quality time bareng pacar,teman ataupun keluarga.

Beberapa waktu belakangan ini memang banyak sekali spot-spot tujuan wisata yang sangat menarik sekali, dari keindahan alam, keindahan pantai ataupun spot-spot selfie yang pastinya imstagramable banget. Banyak orang yang rela melakukan kegiatan travelling ke luar kota atau bahkan ke luar negeri. Memang dengan pergi travelling ke tempat yang jauh itu sangat menyenangkan, disamping kita dapat menikmati keindahan alam yang tidak kita temukan di daerah kita, mengenal budaya negara lain, berbaur dengan penduduk negara lain adalah hal yang menjadi ciri khas tersendiri bila berlibur ke luar negeri.

8 Tips Menghemat Biaya Traveling Kamu


Namun berlibur ke luar negeri memang sangat membutuhkan biaya traveling yang tidak sedikit. Sehingga bagi beberapa orang cukup untuk pergi travelling ke luar kota/pulau, atau setidaknya travelling keluar dari pulau tempat kita tinggal. Ya, sensasinya sih tidak jauh beda dengan berlibur ke luar negeri, asalkan kita pintar mencari spot liburan yang menarik. Karena perlu kamu tahu banyak Spot-spot wisata di indonesia yang tak kalah menariknya dengan di luar negeri, itulah sebabnya banyak turis mancanegara yang pergi berlibur ke indonesia.

Anggapan orang jika traveling ke luar pulau/Negeri itu mahal. Sebenarnya anggapan itu tidak sepenuhnya benar asalkan kamu tahu tips-tips jitu untuk menghemat biaya traveling kamu. Well, Jadi kita akan kasi kamu semua tips jitu agar traveling mu hemat biaya, Karena traveling itu gak harus mahal.

8 Tips Menghemat Biaya pada saat Traveling


1. Berlibur di Saat Low Season.

Tips pertama ini sangat penting untuk kamu tahu. Jika ingin menghemat biaya traveling mu harus melakukan riset terlerlebih dahulu, Misalkan menentukan perencanaan liburan pada saat Low Season atau Masa liburan ketika turis turis domestik dan mancanegara tidak banyak melakukan kegiatan travelling.

Kenapa ini sangat penting?? Karena jika kamu tahu, saat High season Semua akomodasi dari traveling itu akan meningkat mahal. Misalkan saja Harga tiket pesawat akan jadi lebih mahal dari sebelumnya, begitu juga harga sewa hotel/Homestay.

Jadi bila kamu berlibur saat low season, akan ada jaminan untuk menghemat biaya traveling mu. Pasti beberapa hotel akan mengadakan promo-promo diskon mengingat saat low season tidak banyak turis-turis yang menginap, sehingga strategi marketing dengan promosi diskon mau tidak mau pasti dilakukan. Promosi-promosi seperti ini juga biasanya akan berlaku pada akomodasi lainnya. Jadi tips ini akan sangat menghemat biaya traveling-mu.

2. Lebih menggunakan Jalur Darat.

Pergi berlibur ke luar kota/Keluar negeri memang wajib untuk menggunakan transportasi udara /pesawat terbang, mengingat kenyamanan akan sangat terjamin serta akan membutuhkan waktu singkat untuk segera sampai di tujuan traveling-mu. Namun tentu saja dengan kenyamanan yang diperoleh , biaya yang dibutuhkan juga sangat tinggi. Untuk kamu yang traveling ke luar negeri, seperti tips di atas, carilah promo-promo diskon untuk tiket pesawat  yang pasti banyak saat low season tiba.
Tips Menghemat Biaya Traveling
Namun bila kamu hanya pergi traveling ke Luar Pulau menggunakan jalur darat akan sangat menghemat biaya traveling kamu dengan sangat drastis. Banyak orang yang ogah menggunakan jalur darat karena akan menghabiskan banyak waktu diperjalanan. Sebenernya sih tergantung pandangan saja, terkadang bagi beberapa traveler low budget, yang mahal dari travelingnya adalah pengalaman di perjalanannya. Dengan menggunakan jalur darat juga akan sangat menyenangkan, mengetahui banyak tempat dalam perjalanan kita.

So,,jika budget kamu yang kecil untuk traveling keluar pulau/kota, tips diatas akan sangat membantu untuk menghemat biaya traveling-mu.

3. Mengajak Teman TRAVELING Bareng.

Memang pergi berlibur sendirian itu kesannya tidak akan semenyenangkan bila kamu berlibur bersama teman-mu.Banyak kegiatan menyenangkan yang akan kamu dan temanmu lewatkan, bersenda gurau, berbincang dan saling tukar pikiran. Well, it'll be The Best Moment Ever.

Terlebih bila kamu ingin menghemat biaya traveling, mengingat budget traveling-mu kecil maka dengan mengajak teman akan sangat membantu untuk menghemat biaya traveling-mu. Misalkan saja biaya tiket pesawat, biaya hotel atau yang lainnya bisa kamu bayarkan berdua. Jadi biaya yang kamu keluarkan akan lebih sedikit ketimbang kamu pergi liburan sendirian.


4. Menginap di Homestay/ Hotel Murah.

Traveling ke mancanegara atau ke luar pulau memang wajib untuk menyewa tempat kita menginap seperti, Hotel. Terlebih bila kita tidak mempunyai kenalan/Saudara/Teman yang bisa kita pergunakan untuk tempat menginap. Jadi dengan biaya mahal dari hotel akan sangat menguras biaya-mu. Maka Seperti tips diatas berlibur saat low season akan menghemat biayamu untuk sewa hotel.

Tips Menghemat Biaya TravelingNamun bila kamu ingin lebih menghemat biaya traveling-mu lagi. Hindarilah menginap di sebuah hotel berbintang. Walaupun saat low season akan ada banyak promosi diskon, tapi memilih hotel kecil akan sangat menghemat biaya traveling-mu.

Menginap di sebuah homestay juga akan sangat menghemat biaya traveling-mu. Intinya kamu menginap disebuah tempat yang layak walaupun tidak mewah, namun bisa mengistirahatkan tubuh dari lelahnya perjalanan liburan.


5. Menggunakan Kendaraan Umum (Bus/angkot/Kereta Api).

Bagi beberapa orang yang berlibur ke mancanegara atau luar pulau, untuk mencapai tujuan wisata mereka banyak menggunakan transportasi seperti taxi, grab, dll. Well, it'll be Satisfied Guaranted. Tapi dengan jaminan kenyamanan dan waktu tempuh yang singkat, biaya yang dikeluarkan juga banyak lho.

Tips buat traveler low budget agar menghemat biaya traveling-mu adalah mempergunakan transportasi umum seperti angkot, Bus atau kereta api atau bahkan kamu bisa mempergunakan jasa ojek. Dengan mempergunakan tranaportasi seperti diatas tidak akan mengurangi nilai traveling-mu, intinya kan biaya yang kalian keluarkan lebih sedikit.

Dengan memilih transportasi umum yang bersahabat dengan kantong-mu, akan sangat menghemat biaya traveling.


6. Memilih Tempat Makan Di Pinggir Jalan.

Ketika travelling, makan di restaurant memang menjadi spot wajib bagi mereka yang instagramable banget. Selain makanan yang pastinya akan lezat, kebutuhan dari kehidupan mereka di dunia sosial media akan terpenuhi.

Tips Menghemat Biaya Traveling
Namun bagi kamu traveler low budget jangan pernah coba-coba atau gaya-gayaan makan di restaurant, nanti gak ada biaya buat pulang. Hehehe.....
Memilih tempat makan dipinggir jalan akan sangat menghemat biaya traveling-mu. Bayangkan saja misalnya, nasi goreng yang kamu bisa beli seharga Rp. 10.000 - 15.000 di tempat makan pinggir jalan, harganya akan sangat berbeda jika kamu membelinya di restaurant, Kisaran Rp. 50.000 - 60.000.

Sebenarnya sih dari segi kualitas tidak jauh berbeda antara makanan di restaurant dengan makanan di warung-warung pinggir jalan. Yang membedakan hanya masalah tempat yang lebih bagus, berkelas. Namun terlepas dari semuanya hanya masalah gaya hidup saja.

Jadi bagi kamu yang ingin menghemat biaya traveling, memilih makan di warung-warung pinggir jalan, atau kedai-kedai kecil akan sangat membatu kamu dalam menghemat biaya traveling.

7. Menggunakan Fasilitas Free Wifi.

Menghemat Biaya TravelingTeknologi modern yang sudah berkembang sedemikian pesatnya, mau tidak mau harus diikuti dengan kebutuhan manusia yang juga begitu tingginya. Misalkan saja kebutuhan dalam bermedia sosial seperti instagram, facebook, twitter, dll. yang dalam penggunaannya menggunakan akses kuota.

Jadi misalkan saja pas waktu traveling kuota kamu habis , jadi tidak bisa memposting foto-foto kamu ketika sedang liburan. Tenang saja, untuk sekarang ini sudah banyak tempat-tempat perbelanjaan/toko yang menyediakan wifi gratis. Misalkan saja Circle Key, Indomart, dll. Kamu bisa sekedar singgah membeli kopi sambil mempergunakan fasilitas free wifi yang tersedia disana, guna untuk memenuhi kebutuhan media sosial disaat kuota kalian habis.


8. Hindari Membeli Souvenir Di Tourist Spot.

Ketika sedang berlibur ke tempat-tempat yang jauh, memang membeli sebuah oleh-oleh /Souvenir khas setempat adalah hal wajib yang harus kamu lakukan, sekedar menjadi sebuah pengingat bahwa kita pernah mengunjungi suatu tempat yang jauh, atau bahkan oleh-oleh untuk pacar, teman/sahabat terdekat atau bahkan untuk keluarga.

Namun sangat perlu kalian ketahui untuk tidak membeli souvenir khas di spot-spot turist. Karena harga yang akan di tawarkan sangat tinggi. Bagi kalian treveler low budget akan sangat menguras kantong kalian. Misalkan saja untuk souvenir yang harganya sekitar Rp. 40.000 akan dijual dengan harga Rp. 100.000.

Untuk menyiasati hal ini, kamu bisa membeli souvenir di pasar-pasar tradisional, atau penjual souvenir yang biasanya berjualan dipinggir jalan. Hal ini akan sangat menghemat biaya traveling-mu.


Well, Sekian pembahasan kita untuk tips tips untuk menghemat biaya traveling kalian. Semoga bagi beberapa traveler yang memiliki budget kecil bisa terinspirasi dengan tips-tips diatas, sehingga kamu bisa merencanakan segera liburan-mu.